THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

23 Mei 2010

suksesnya pelawak indonesia

ateng iskak -
benyamin s.
s.bagio
pelita jaya
bkak
jayakarta group
d'kabayan
srimulat
warkop
d'bodor
bagito - 86
patrio -90an
cagur
era televisi................
ketoprak humor
p-project
extravaganza
ovj

sejak tahun 70an lawakan dari grup lawak indonesia sangat saya sukai. dan dimasa 70-an kita hanya bisa tonton para pelawak itu menghibur kita cuma di TVRI itupun mereka numpang di acara ANEKA RIA SAFARI. Bahkan mereka disaat lebaran digabungkan dengan pelawak lain termasuk juga artis lainnya di acara Lebaran Papiko yang dikoordinir oleh Titik Puspa. Kesuksesan para pelawak itu juga dapat dilihat apabila mereka bisa membintangi Film Bioskop dan sukses.
Setelah Era Ateng Iskak (Bing Slamet (alm))mulai memudar tapi mereka eksis di bioskop dan juga membawakan ria jenaka di TVRI, pelawak silih berganti muncul di TVRI dimulai dengan grup S.Bagio (dengan maskotnya S.Bagio bersama Darto Helmnya), kemudian pelita group dengan ciri khas aksen daerah (baru saja kehilangan personel yang beraksen tegal : KHolik), juga bkak (Badan Kesenian anggota Kepolisian) dan yang bertahan lama di puncak adalah Jayakarta group (dengan maskotnya Jojon bersama Cahyono), mucul juga sebentar di puncak Group dari Bandung (dengan maskot Kang ibing dan Aom Kusman,
srimulat bisa bertahan lama di tvri karena mereka mempunyai acara sendiri dan bisa menampilkan lawakan yang mempunyai alur cerita.
Seiring banyaknya stasiun televisi swasta seharusnya peluang tampil di televisi lebih banyak, namun kenyataannya grup lawak yang sudah lama makin terasing di televisi.
Warkop coba bertahan di televisi setelah era bioskop selesai, tetapi kurang sukses.
Srimulat masih sering tampil silih berganti dengan ketoprak humornya atau satu persatu muncul pada acara tv komedi.
Bagito Group lama juga bertahan di Salahsatu stasiun televisi swasta (RCTI) dan akhirnya yang lebih lama bertahgan adalah Patrio dengan acar ngelaba, bahkan sampai sekarang personel Patrio masing masing punya dunianya sendiri, eko jadi anggota DPR, Akri mendalami dunia dakwah tapi koboy kita edy supono alias parto malahan menjadi dalang di OVJ.....yae..........prikitiewwwww..................
televisi memang menyediakan acara komedi, tetapi banyak acara komedi yang pemainnya bukan pelawak, dan ternyata cukup sukses dan bertahan lama di televisi seperti Gara gara dengan lidya kandownya, Bajaj bajuri dengan Onengnya dll.
Acara ketoprak humor dengan pemainnya sebagian besar dari srimulat cukup lama bertahan di televisi, akhirnya ada pula acara extravaganza sejumlah sketsa sketsa humor pendek yang dilakoni oleh bukan pelawak.
P-project atau project pop juga cukup lama bertahan di televisi dan akhirnya malah menelurkan album lagu komedi.
Tukul bahkan merevolusi acara lawak menjadi acara talk show tidak serius dan diikuti oleh pelawak lain, seperti pas mantap dan beaty and aziz. selain itu pelawak yang mecoba menjadi host acara talk shownya gagal di pasaran.
Dan yang paling fenomenal saat ini dan kayaknya belum dapat disaingi oleh acara lainnya adalah Opera Van Java............. mulai dari Saurnya bulan puasa tahun 2009 sampai dengan minggu depan akan ada lagi saur bersama OVJ, entah sampai kapan masyarakat Indonesia masih mau dihibur dan tidak dilanda kejenuhan?
Siapakah para pelawak yang paling sukses?
Siapakan pelawak yang pernah sukses?
Kalaupun pernah sukses dan tampil dimana, acara televisi selalu tampil, akhirnya masyarakat penggemar lawak Indonesia akan bosan juga sehingga mereka ditinggalkan dan tidak laku lagi, bagaimana selanjutnya?
jangan terjadi lagi pelawak yang pernah sukses dalam menghibur masyarakat Indonesia, akhirnya menderita di hari tua.